Rabu, 14 Juli 2010

IPA 7 (15 juli 2010)

Pertemuan pertama

Aturan kelas
Proses belajar
Buku wajib.

Pertanyaan :
Pengantar :
1. Sebutkan ukuran yang berhubungan sepak bola :
Ukuran lapangan :
Ukuran bola :
Waktu pertandingan :
2. Untuk membuat lapangan bola diperlukan alat ukur dengan :
3. Kenapa harus dengan alat diatas, bisa tidak dengan ukuran kaki :

Pertanyaan inti :
1. Definisi besaran
2.definisi besaran pokok :
3. definisi besaran turunan :
4. tujuh besaran pokok (simbol dan satuan)
5. Definisi satuan :
6. contoh satuan baku :
7. contoh satuan tidak baku :
8. syarat satuan internasional :

wah waktu ini tidak cukup....nah selesaikan dirumah yah.
semoga pertemuan kedepan sudah ada buku masing-masing.

Hendra mengerjakan dengan bantuan wikipedia:
ini jawaban dari hendra
1. Definisi Besaran
Jawaban: Besaran adalah segala sesuatu yang dapat diukur yang memiliki nilai dan satuan
2. Definisi Besaran Pokok
Jawaban: Besaran pokok adalah besaran yang satuannya telah ditetapkan terlebih dahulu dan tidak diturunkan dari besaran lain.
3. Definisi Besaran Turunan
Jawaban: Besaran turunan adalah besaran yang didapat dari penggabungan besaran-besaran pokok.
4. Tujuh Besaran Pokok
Jawaban:
Nama Simbol dalam rumus Simbol dimensi Satuan SI Simbol satuan
Panjang
l, x, r, dll. L meter
m
Waktu
t T detik (sekon)
s
Massa
m M kilogram
kg
Arus listrik
I, i I ampere
A
Suhu
T θ kelvin
K
Jumlah molekul
n N Mol
mol
Intensitas cahaya
Iv J Candela
Cd
Keterangan dari macam-macam besaran pokok itu adalah:
Panjang
Satuan panjang adalah "meter".
Definisi baru satuan "meter"
"satu meter adalah jarak yang ditempuh cahaya (dalam vakum) dalam selang waktu 1/299 792 458 sekon."
Massa
Massa zat merupakan kuantitas yang terkandung dalam suatu zat Satuan massa adalah "kilogram" (disingkat kg)
Definisi
adalah massa sebuah kilogram standar yang disimpan di lembaga Timbangan dan Ukuran Internasional (CGPM ke-1, 1899)
Waktu
Satuan waktu adalah "sekon" (disingkat s) (detik)
Definisi
adalah selang waktu yang diperlukan oleh atom sesium-133 untuk melakukan getaran sebanyak 9 192 631 770 kali dalam transisi antara dua tingkat energi di tingkat energi dasarnya (CGPM ke-13; 1967)
Kuat arus listrik
Satuan kuat arus listrik adalah "ampere" (disingkat A)
Definisi
adalah kuat arus tetap yang jika dialirkan melalui dua buah kawat yang sejajar dan sangat panjang, dengan tebal yang dapat diabaikan dan diletakkan pada jarak pisah 1 meter dalam vakum, menghasilkan gaya 2 X 10-7 newton pada setiap meter kawat.
Suhu
Satuan suhu adalah "kelvin" (disingkat K)
Definisi
adalah 1/273,16 kali suhu termodinamika titik tripel air (CGPM ke-13, 1967).
Dengan demikian, suhu termodinamika titik tripel air adalah 273,16 K. Titik tripel air adalah suhu dimana air murni berada dalam keadaan seimbang dengan es dan uap jenuhnya.
Jumlah molekul
Satuan jumlah molekul adalah "mol".
Intensitas Cahaya
Satuan intensitas cahaya adalah "kandela" (disingkat cd).
5. Definisi Satuan
Jawaban: Satuan atau satuan ukur atau unit digunakan untuk memastikan kebenaran pengukuran atau sebagai nilai standar bagi pembanding alat ukur, takar, timbang dan perlengkapannya untuk melindungi kepentingan umum.

Tidak ada komentar: